Arti Dropshipper & Cara Menjadi Dropshipper di Indonesia

Daftar Isi Halaman [Tampilkan]
Ok sob,, kalian tahu bahwa di dunia olshop sering kita dengar istilah dropship. Bagaimana tidak, karena dropship adalah salah satu bagian dari system jual beli online. Kalian sebagai pelaku olshop, pasti juga akan melakukan system ini.

Disini kita akan memberikan suatu informasi tentang apa itu arti dropship, bagaimana system dropship, maksud dropship, apa sih keuntungan dropship, dan apa beda riseller dan dropship. Apa kalian pernah dengar bisnis online dropship Indonesia..?

Ini adalah system jualan yang tanpa memerlukan modal sob. Waah menarik bukan,,? mau tau kenapa, ayo kita simak penjelasannya disini kalau kalian mau menjadi dropship Indonesia.

Arti dropship

Dropshipper adalah seorang penjual online yang melakukan system atau pola penjualan TANPA memiliki produk yang ia jual. Mereka hanya menjual ainformasi dari suatu produk yang dia jual sob.

Cara ini tidak membutuhkan modal untuk menyetok produk, cukup menawarkan saja. Dropshipper Bisa dikatakan sebagai salesman. Mengapa demikian,,? karena jika ada seseorang ingin membeli barang dari seorang dropshipper, maka dropshipper akan mengambil barang dari supplier karena dia tdak mempunyai atau menyetok barang tersebut.

Mungkin juga sang dropshiper menyuruh pihak supplier langsung mengirim barang tersebut kepada pembeli, tentunya setelah melakukan proses pembayaran. Jadi kesimpulannya, arti dropship adalah menjual barang tanpa menyetok barang dan dropshipper adalah pelakunya.

System dropship

System atau metode dropship adalah metode dagang yang digunakan oleh para penjual yang tidak memiliki modal. Mereka hanya menjual informasi produk yang akan mereka jual tanpa stock dagangan. Sebagai perantara informasi barang yang dijual oleh supplier dan sama-sama saling menguntungkan. Dan dropshipper adalah orang yang sangat cocok untuk tugas ini.

Keuntungan dropship

Buat kalian yang ingin menerapkan system dropship dalam dagang online, ada baiknya kalian juga mengetahui keuntungan dropship. Dari penjabaran di atas, mungkin kalian sudah mengira-ngira atau menyimpulkan apa saja keuntungannya.

Tapi di sini saya akan tuliskan apa saja keuntungannya untuk kalian, berikut simak baik-baik sob :

1.Dapat memulai bisnis olshop dengan modal yang relatif sangat kecil. Karena tidak usah tengkulak atau stock dagangan yang akan kamu jual. Hanya memerlukan HP atau Pc untuk sarana promosi.

2.Dropship tanpa memerlukan tempat untuk menaruh stock barang. 

3.Dropshipper enggak memikirkan ketersediaan stock produk.

4.Kalian tidak terikat waktu (bebas dan santai) dalam memasarkan produk karena tidak ada keterikatan dan target.

5.Bisa menentukan harga sendiri dari harga yang sudah ditentukan dari distributor sebagai laba kalian.

6.nggak perlu repot-repot menyiapkan item yang terjual. Biasanya sudah di kirim dan di packing  supplier pemilik produk. Kita tinggal kasih alamat dan expedisinya saja.

7.Menerima pembayaran dulu, sebelum barang di kirimkan.

8.Banyak kenalan para distributor produk, sehingga kalian bisa menawarkan berbagai macam jenis produk.

Jadi itulah sekilas dropshipper. Apakah kalian sudah siap menjadi seorang dropship Indonesia?
Dropshipper adalah bagian dari olshop, maka dari itu semua orang pasti membutuhkannya sob. Dropshipper adalah pemeran online yang terpilih marketingnya siap menjalankan tugas olshop anda.

Maksud dropship

Seperti yang kita ketahui, bahwa dropshipper adalah bagian terpenting dalam olshop. Maka dari itu kita tidak boleh mamandang sebelah mata hanya karena dropship tidak memerlukan modal dan harus tau maksud dari dropship itu sebenarnya.

Skill marketting pemasaran yang di butuhkan dalam bidang ini. Tanpa itu kalian akan gagal menjadi seorang dropship indonesia. Seorang reseller atau supplier pasti akan kebingungan tanpa bantuan dropshipper. Karena mereka berhubungan sangat erat meskipun banyak perbedaan.

Mereka bukan musuh atau saingan melainkan patner yang saling membutuhkan dan saling menguntungkan satu sama lain. Sedangkan untuk pengertiannya sudah saya jelaskan di atas. Maksud dropship adalah membantu memasarkan produk dari supplier atau reseller agar barang laku di jual.

Beda reseller dan dropship

Kalian harus mengerti perbedaan antara reseller & dropship sob. Banyak selama ini yang belum mengerti beda reseller dan dropship. Mungkin karena dangkalnya pengertian tentang olshop. Mereka berdua itu sama tapi berbeda. Di mana dan dari mana perbedaannya?
Sini saya kasih tau sob,,

1.Modal

Seperti yang telah kita bahas, bahwa seorang reseller membutuhkan modal yang cukup untuk menyetock barang dagangan.

Sedangkan seorang dropshepper tidak membutuhkan modal untuk berdagang. Mereka hanya fokus memasarkan.

2.Stock produk

Seorang reseller diwajibkan membeli produk dagangan untuk di jadikan stock.

Namun seorang dropship tidak perlu menyetok produk untuk di jual.. cukup mencari pembeli saja lalu diteruskan ke supplier atau reseller.

3.Keuntungan

Reseller tentu mendapatkan keuntungan yang lebih banyak dari pada dropship. Karena reseller biasanya melayani pembelian besar dan otomatis mendapatkan keuntungan gedhe pula. Lain dengan dropshipper yang hanya melayani beberapa konsumen saja.

4.System pemasaran

Otomatis reseller dapat mempromosikan jualannya secara langsung kepada konsumen. Karena mereka punya barang yang bisa di tunjukkan langsung ke pembeli.
Sedangkan dropshipper tidak bisa demikian. Dia hanya bisa mempromosikan jualan lewat webset, media sosial, group, atau jenis lainnya yang bersifat maya.

5.Fokus pekerjaan

Reseller lebih sulit dari pada dropshiper. Karena reseller harus berusaha keras mencari pembeli, mengurus pemackingan barang lebih lagi harus mengurus juga pengirimannya.
Tapi dropshipper hanya fokus memasarkan produk, mencari calon pelanggan, memberikan informasi produk, dan menyampaikan kepada supplier kalau mendapatkan orderan. Dia tidak perlu repot-repot packing dan kirim barang orderan pembeli.

6.Resiko

Waduh kalau bicara tentang resiko, reseller lebih banyak kemungkinan mengalami tingkat resiko kerugian yang besar di bandingkan dengan dropshipper, seandainya kulakan stok reseller tidak laku. Berapa duit yang mereka hamburkan untuk beli stok barang tersebut.

Jelas dropshipper tidak separah itu menanggung resikonya sob. Karena ia tidak menimbun barang dagangan seperti reseller (tengkulak).

Baiklah sob, itu tadi yang bisa saya jelaskan tentang dropshipper, arti dropship, system dropship, maksud dropship, dan juga keuntungan dropship. Bukan itu saja, aku juga sudah menerangkan perbedaan reseller dan dropshiper untuk kamu.

Saya berharap dengan membaca postingan ini, kalian bisa memahami untuk mengambil langkah bisnis online dropship. Karena online dropship sangat membantu kalian dalam bidang olshop. Jika dropshipper adalah pilihanmu, maka tekunilah.

Postingan saya akhiri sampai disini ya sob. Saya ucapkan banyak terima kasih sudah mampir di blog saya. Semoga tulisanku ini bermanfaat untuk kalian. Bye,,,bye,,,

Lihat Komentar
Tutup Komentar

0 Response to "Arti Dropshipper & Cara Menjadi Dropshipper di Indonesia"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel